Banner Iklan

Bimtek PPIH Surabaya, Menteri Haji Dijadwalkan Hadir

Anis Hidayatie
30 Januari 2026 | 08.14 WIB Last Updated 2026-01-30T01:14:19Z

Menteri Haji Dijadwalkan Hadir dalam Bimtek PPIH Surabaya

SURABAYA| JATIMSATUNEWS.COM: Apel pagi Bimbingan Teknis (Bimtek) Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) digelar pada Jumat, 30 Januari 2026, bertempat di depan Graha Bir Ali, Asrama Haji Sukolilo Surabaya. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh peserta Bimtek dengan penuh semangat dan disiplin.

Pada apel pagi tersebut, petugas dari Pleton 3 bertugas sebagai pelaksana upacara, dengan susunan protokol oleh Lucki, komandan pleton Khudori, serta pembaca doa Nasikin.

Kepala Bidang Haji Kementerian Haji Provinsi Jawa Timur, As’adul Anam, dalam arahannya menyampaikan bahwa seluruh peserta Bimtek menunjukkan antusiasme yang tinggi sehingga kegiatan dapat berjalan dengan baik dan lancar. Ia menekankan pentingnya menanggalkan segala jabatan dan ego pribadi selama bertugas, demi mengedepankan pelayanan terbaik kepada jemaah haji.

“Perintah haji adalah kewajiban yang menuntut kesungguhan, satu tekad, dan pelayanan yang ikhlas. Seluruh petugas harus menyatukan persepsi dan visi dalam melayani jemaah,” ujar As’adul Anam.

Dalam kesempatan tersebut, As’adul Anam juga menyampaikan kabar bahwa Bapak Menteri Haji dijadwalkan akan hadir langsung dalam kegiatan Bimtek PPIH Surabaya. Ia berharap seluruh rangkaian kegiatan dapat berjalan sukses, karena keberhasilan pelayanan haji diyakini akan mendatangkan kemabruran, tidak hanya bagi jemaah, tetapi juga bagi para petugas.

Sementara itu, Koordinator kegiatan, Sutiyono, menyampaikan bahwa kualitas petugas haji dari waktu ke waktu semakin baik. Ia mengingatkan pleton-pleton berikutnya agar terus mempersiapkan diri secara maksimal, baik fisik, mental, maupun kedisiplinan.

Setelah apel pagi, kegiatan dilanjutkan dengan penampilan yel-yel dari masing-masing pleton, dimulai dari Pleton 1 hingga Pleton 7. Suasana semakin semarak dan penuh kekompakan. Rangkaian acara kemudian ditutup dengan sesi latihan baris-berbaris sebagai bagian dari pembinaan kedisiplinan dan kekompakan petugas. Ans


Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Bimtek PPIH Surabaya, Menteri Haji Dijadwalkan Hadir

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Apa yang Anda pikirkan?

Trending Now