![]() |
| Brasil terbang ke puncak klasemen Grup H Piala Dunia U-17 2025. Timnas Indonesia U-17 masih punya peluang lolos ke fase gugur./Instagram @brasil |
AL RAYYAN | JATIMSATUNEWS.COM - Brasil mengawali perjalanan di Piala Dunia U-17 2025 dengan kemenangan telak 7-0 atas Honduras.
Tujuh gol dicetak Ruan Pablo (9'), Dell (15', 45+4'), Felipe Morais (19'), Vitor Hugo (59'), Angelo (74'), dan Gabriel Mec (90').
Kemenangan besar tersebut melambungkan Brasil ke pucuk klasemen Grup H dengan 3 poin dan surplus tujuh gol (+7).
Mereka di atas Zambia, Indonesia, dan Honduras.
Brasil yang pernah juara empat kali di ajang ini pun menjadi favorit untuk lolos ke babak 32 besar.
Disusul Zambia yang berpotensi mengisi peringkat kedua, dan Timnas Indonesia U-17 yang masih mempunyai peluang melalui jalur delapan tim peringkat ketiga terbaik.
Berikut ini, klasemen matchday 1 Grup H Piala Dunia U-17 2025.
1. Brasil 1 laga 1 menang 3 poin +7 selisih gol
2. Zambia 1 laga 1 menang 3 poin +2
3. Indonesia 1 laga 1 kalah 0 poin -2
4. Honduras 1 laga 1 kalah 0 poin -7.
Berdasarkan klasemen tersebut, Indonesia harus bisa meraih hasil lebih baik atas Honduras di akhir fase grup.
Skenario cukup realistis dan terbaik adalah menahan seri Brasil dan menang atas Honduras, sehingga akan mengantongi 4 poin.
Poin sebanyak itu idealnya cukup untuk bersaing memperebutkan satu tiket dari peringkat ketiga terbaik.
Dari 12 peringkat ketiga di fase grup, hanya delapan tim yang akan berhak menyusul juara dan peringkat kedua grup ke babak 32 besar.
Maka, Indonesia minimal harus bisa menjadi tim kedelapan terbaik di klasemen peringkat ketiga.
Adapun jadwal Brasil vs Indonesia akan dihelat pada Jumat, 7 November 2025 pukul 22.45 WIB di Lapangan 7 Aspire Zone, Al Rayyan Qatar.
Kemudian, laga Honduras vs Indonesia akan berlangsung pada Senin (10/11) malam pukul 21.45 WIB di Lapangan 2 Aspire Zone. ***
Penulis: YAN
Baca juga: Rekap Hasil Laga Hari 2



Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Apa yang Anda pikirkan?