Banner Iklan

Membelah Langit, Disdikbud Singkawang ke SMPN 5 Kota Malang Gali Inovasi Pengelolaan Sekolah Unggulan dan Pelaksanaan PPG

Anis Hidayatie
08 Mei 2025 | 07.45 WIB Last Updated 2025-05-08T08:22:44Z
Kepala SMPN 5  Agus Wahyudi (Peci hitam) duduk di samping Kabid Ketenagaan Singkawang Anita (Hijab Coklat susu)

MALANG | JATIMSATUNEWS.COM: Pagi cerah berbalut seragam putih hitam. Rombongan tim Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) kota Singkawang Kalimantan Timur yang berjumlah 10 orang antusias menjalani rundown acara utama 7/5/2025 menggali pengalaman dan pengetahuan di kota Malang. 

 Dua agenda utama, berkunjung ke kantor Disdikbud dan ke sekolah contoh. Dilakukan dalam rangka peningkatan mutu pendidikan dan pengelolaan profesi guru (PPG) Disdikbud Kota Singkawang melakukan kunjungan studi tiru ke Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Malang.

 Kegiatan ini dilaksanakan dengan tujuan utama mempelajari kebijakan pemerintah daerah serta sistem pengelolaan PPG yang telah diterapkan di Kota Malang.

 Datang lebih dahulu ke kantor Disdikbud Kota Malang, Rombongan Disdikbud Singkawang yang dipimpin oleh Kabid Ketenagaan, Anita selanjutnya menuju ke SMP Negeri 5 Kota Malang. 

Kepala  Kepala Sekolah Agus Wahyudi beserta jajaran yang mengenakan batik design topeng Malang nuansa biru menyambut hangat.

 Diawali dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya kepala sekolah SMPN 5 mempersilahkan tim Singkawang untuk memberikan pengantar tujuan kedatangan. 

 Kabid Anita Anita Wijayanti, S.Pd.M.Si didampingi, Yuliani,S.Pd.M.Pd kasi penyediaan dan pembinaan PTK pendas Decky Febriandi, S. kom kasi penyediaan dan pembinaan PTK PNF Nururruhiat,ST analis SDM Aparatur Berserta staf bidang pembinaan ketenagaan, bidang perencanaan pelaporan
 menyampaikan harapan agar kunjungan ini dapat menjadi sarana pembelajaran bagi pihaknya dalam mengelola PPG serta memahami penerapan dan dampaknya terhadap peningkatan kualitas pembelajaran di sekolah. 

 Kepala SMPN 5 Kota Malang, Agus Wahyudi, menjelaskan bahwa sekolahnya telah lama menjadi tempat penerimaan mahasiswa PPG dari berbagai perguruan tinggi di Kota Malang. 

Dalam paparannya yang disampaikan melalui media LCD, Agus membeberkan profil SMPN 5 yang berdiri sejak tahun 1960, dengan luas lahan sekitar 10.000 meter persegi dan jumlah guru serta tenaga kependidikan sebanyak 65 orang.

 “Studi banding seperti ini sudah sering kami terima. Idealnya berlangsung minimal dua jam agar para tamu bisa memahami kondisi sekolah secara utuh,” jelas Agus. 

 Tim SMPN 5 yang turut menyambut terdiri dari berbagai unsur pimpinan dan staf, seperti Wakil Kepala Sekolah bidang Kurikulum Lia, staf senior Bidang Kesiswaan Sriwati, Bidang Humas Khusnul beserta staf, dan Bidang Sarpras Luluk. Terdapat pula siswa-siswi yang tergabung dalam Kader SSK (Sekolah Siaga Kependudukan) serta Mahasiswa Universitas Negeri Malang. 

 Kepala Sekolah Agus juga menjelaskan berbagai kebijakan sekolah, mulai dari sistem zonasi sejak 2017, penggunaan ponsel yang dibatasi hanya untuk pembelajaran, hingga pengelolaan dana kegiatan siswa yang transparan dan berbasis kesadaran orang tua. 

 SMPN 5 Malang SMPN 5 dikenal sebagai sekolah Inovasi terbaik 3 Kota Malang, Sekolah Moderasi Beragama Terbaik Tahun 2024, dan Sekolah Siaga Kependudukan Paripurna Tahun 2021.

 Dalam pemaparan, Agus Wahyudi menekankan pentingnya kolaborasi dalam manajemen sekolah, termasuk kerja sama dengan perguruan tinggi. Ia juga menjelaskan praktik-praktik unggulan, Sekolah yaitu SETALI HARGA (Sehat, Tangguh, Peduli dan Menghargai), seperti kebiasaan para guru menyambut siswa di gerbang sekolah dengan salim dan senyuman setiap pagi, guna membangun kedekatan dan lingkungan belajar yang positif. 

 Menutup urain Kepala Sekolah Agus menyebut dengan kunjungan ini, diharapkan terjalin pertukaran wawasan dan praktik baik dalam dunia pendidikan, khususnya dalam hal pengelolaan PPG dan pembentukan karakter peserta didik di lingkungan sekolah.

 Acara berlangsung interaktif, dengan ramah tim Singkawang diajak berkeliling ke seluruh sudut sekolah untuk mengetahui tempat dan program yang telah dilakukan. Termasuk berkunjung ke ruang mahasiswa PPG, 20 mahasiswa UM (Universitas Negeri Malang) sedang menjalani program Asistensi Mengajar di SMPN 5 Malang. Ans

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Membelah Langit, Disdikbud Singkawang ke SMPN 5 Kota Malang Gali Inovasi Pengelolaan Sekolah Unggulan dan Pelaksanaan PPG

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Apa yang Anda pikirkan?

Trending Now