Banner Iklan

Hasil Piala Dunia U-17 2025: Brasil dan Zambia Lolos ke Babak 32 Besar, Timnas Indonesia U-17 Masih Punya Harapan

Admin JSN
08 November 2025 | 12.32 WIB Last Updated 2025-11-08T05:36:43Z
Brasil kalahkan Timnas Indonesia U-17 dan lolos ke babak 32 besar Piala Dunia U-17 2025./Instagram @timnasindonesia

AL RAYYAN | JATIMSATUNEWS.COM - Hasil Piala Dunia U-17 2025 matchday 2 yang berakhir pada Sabtu (8/11) dini hari WIB memastikan Brasil dan Zambia lolos ke babak 32 besar.

Brasil meraih tiket tersebut dengan kemenangan telak 4-0 atas Timnas Indonesia U-17 di Lapangan 7 Aspire Zone, Al Rayyan.

Empat gol Brasil dicetak sundulan Luis Eduardo (3'), gol bunuh diri Putu Panji (33'), Felipe Morais (39'), dan Ruan Pablo (75').

Hasil ini membuat Brasil mengoleksi 6 poin dalam dua pertandingan dan surplus 11 gol.

Kemenangan juga diraih tim debutan Zambia. Wakil Afrika Selatan ini memang 5-2 atas Honduras.

Membuat Abel Nyirongo dan kolega kini mengoleksi 6 poin dan surplus lima gol (+5).

Hasil lainnya pada Jumat (7/11) waktu setempat adalah dua Korea kompak meraih hasil seri dengan wakil Eropa.

Korea Utara menahan seri Jerman, 1-1. Dan Korea Selatan menahan imbang Swiss, 0-0.

Bedanya, Korea Utara dengan 4 poin dapat sementara memimpin klasemen Grup G. Sedangkan, Korea Selatan dengan 4 poin berada di urutan kedua di Grup F.

Berikut ini, rekap pertandingan matchday 2 fase grup Piala Dunia U-17 2025 Qatar pada Jumat (7/11) waktu setempat.

Brasil 4-0 Indonesia
Zambia 5-2 Honduras
Inggris 8-1 Haiti
Meksiko 1-0 Pantai Gading
Mesir 1-1 Venezuela
Jerman 1-1 Korea Utara
El Salvador 0-0 Kolombia
Swiss 0-0 Korea Selatan.

Dengan hasil ini, Timnas Indonesia akan mempertaruhkan peluang lolos ke babak 32 besar pada laga terakhir.

Tim asuhan Pelatih Nova Arianto akan menghadapi Honduras pada Senin (10/11) mendatang pukul 21.45 WIB di Lapangan 2 Aspire Zone, Al Rayyan.

Jika menang, peluang lolos melalui jalur peringkat ketiga terbaik masih terbuka meski akan sangat bergantung pada hasil grup lain. ***

Penulis: YAN


Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Hasil Piala Dunia U-17 2025: Brasil dan Zambia Lolos ke Babak 32 Besar, Timnas Indonesia U-17 Masih Punya Harapan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Apa yang Anda pikirkan?

Trending Now