Peluncuran Buku Panduan Jadi Sorotan di ICSAIT 2025
MALANG | JATIMSATUNEWS.COM : Salah satu agenda utama dalam kegiatan ICSAIT 2025 adalah peluncuran buku panduan penyusunan kurikulum Program Studi Teknologi Agroindustri. Buku ini merupakan hasil kerja sama antara beberapa perguruan tinggi, yakni Universitas Palangkaraya, Universitas Lampung, Universitas Gadjah Mada, Universitas Jember, dan Universitas Brawijaya.
Kegiatan yang berlangsung di Auditorium Fakultas Ilmu Komputer (Filkom) UB pada Rabu (12/11/2025). Dengan menghadirkan akademisi, peneliti, dan pelaku industri untuk berbagi pengetahuan serta inovasi di bidang agroindustri. Yuli menjelaskan bahwa buku tersebut diharapkan menjadi acuan bagi setiap program studi dalam menyusun kurikulum yang selaras dengan kebutuhan industri masa kini.
Selain peluncuran buku, konferensi juga menyoroti pembahasan mengenai sistem akreditasi BAN-PT dan LAMPTIP, yang masih menjadi isu penting di lingkungan akademisi Teknologi Industri Pertanian.
Melalui forum ICSAIT 2025, FTP UB bersama APTA berupaya memperkuat kolaborasi ilmiah dan menyatukan pandangan agar arah pengembangan agroindustri nasional menjadi lebih terarah.
Dengan semangat kolaborasi dan komitmen bersama, APTA dan FTP UB menegaskan perannya sebagai motor penggerak dalam membangun agroindustri nasional yang unggul, berkelanjutan, dan berbasis ilmu pengetahuan.




Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Apa yang Anda pikirkan?