Banner Iklan

Ketua DPD Apersi Jatim Makhrus Sholeh Berharap Program KUR Perumahan Segera Terealisasi

Admin JSN
28 Oktober 2025 | 13.59 WIB Last Updated 2025-10-28T14:18:32Z
Ketua DPD Apersi Jatim, Makhrus Sholeh mendampingi Menteri PKP, Maruarar Sirait di Unisma saat sosialisasi KUR Perumahan./Instagram @makhrussholeh.ms

MALANG | JATIMSATUNEWS.COM - Ketua Dewan Pengurus Daerah Asosiasi Pengembang Perumahan dan Permukiman Seluruh Indonesia (DPD Apersi) Jawa Timur, H. Makhrus Sholeh telah mendampingi Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP), Maruarar Sirait pada Jumat (17/10) lalu di Universitas Islam Malang (Unisma).

Agenda tersebut berupa pelatihan dan sosialiasi Kredit Usaha Rakyat (KUR) Perumahan.

Ini membuat pihak Apersi Jatim juga turut terlibat dalam agenda penting tersebut.

Melalui unggahan di akun Instagram pribadinya, Makhrus Sholeh kemudian mengungkap rasa syukurnya atas pelaksanaan sosialisasi KUR.

Ia juga berharap agar program KUR dapat segera terwujud.

"Alhamdulillah, terima kasih Pak Ara sudah memberikan sosialisasi kepada kami. Semoga KUR segera bisa terealisasikan," ujarnya.

Adapun mengenai Program KUR Perumahan merupakan terobosan baru dari pemerintah setelah adanya KUR.

Seperti yang diketahui, KUR adalah program pembiayaan bersubsidi dari pemerintah dengan bunga rendah untuk membantu Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM).

Dana program ini disalurkan melalui lembaga keuangan seperti bank dan digunakan untuk modal kerja atau investasi, terutama bagi pelaku usaha yang belum memiliki agunan tambahan yang cukup. 

Sementara, KUR Perumahan adalah program yang hadir dengan tujuan ganda, yakni mendukung pelaku UMKM agar dapat memiliki rumah yang sekaligus bisa difungsikan sebagai tempat tinggal dan tempat usaha, serta dapat menggerakkan roda ekonomi di sektor perumahan nasional.

Program KUR perumahan telah diluncurkan pada 21 Oktober 2025 di Surabaya, Jawa Timur. Munculnya program ini untuk membantu masyarakat dalam pembiayaan perumahan, dari sisi penyediaan (pengembang) maupun sisi permintaan (pembeli rumah dan renovasi).

Guna mewujudkan program ini, pemerintah menyediakan anggaran sebesar Rp 130 triliun.

Dengan dana sebesar itu dan nilai manfaatnya yang besar bagi masyarakat yang membutuhkan, maka tak heran jika Ketua DPD Apersi Jatim, Makhrus Sholeh berharap program ini dapat segera terealisasi. ***

Penulis: YAN

Baca juga: ATC Gandeng Apersi untuk Perkuat Akses KUR


Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Ketua DPD Apersi Jatim Makhrus Sholeh Berharap Program KUR Perumahan Segera Terealisasi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Apa yang Anda pikirkan?

Trending Now