Pimpinan redaksi JSN, Anis Hidayatie (depan-kiri) turut hadir dalam Harlah ISNU ke-25 yang diadakan ISNU UB Malang./dok. JSN-ANS |
MALANG | JATIMSATUNEWS.COM - Harlah ISNU ke-25 tahun turut diperingati Cabang Khusus Universitas Brawijaya Malang pada Jumat, 29 November 2024.
Hari lahir Ikatan Sarjana Nahdlatul Ulama ke-25 ini diselenggarakan ISNU UB di Hotel Swiss-Belinn Malang, Klojen, Kota Malang.
Acara ini pun dihadiri mantan Rektor UB, Nuhfil Hanani dan guru besar Fakultas Peternakan UB, Gatot Ciptadi.
Pihak JSN melalui Pimpinan Redaksi, Anis Hidayatie juga hadir dalam Harlah ISNU ke-25 yang diperingati UB.
Pada momen Harlah ISNU ke-25 bersama ISNU UB ini mengangkat tajuk 'Sarasehan Cerdas Indonesia Hijau dan Tasyakur Harlah ke-25 ISNU'.
Sarasehan ini diisi Nuhfil Hanani yang merupakan rektor UB pada 2018-2022.
Kini dirinya menjabat Dewan Penasihat ISNU dan Ketua Senat Akademik Universitas Brawijaya.
Sarasehan ini dimoderatori Yusli Effendi yang juga merupakan wakil ketua ISNU UB.
Menurut rundown yang dibagikan panitia penyelenggara Harlah ISNU bersama UB, usai pembukaan dilanjutkan dengan pembacaan ayat suci Alquran.
Kemudian, menyanyikan Indonesia Raya, mars Syubbanul Wathon, mars ISNU, lalu doa dan tawassul yang dipimpin Gatot Ciptadi.
Dilanjut dengan mutiara iftitah dari Aulanni'am, dan sambutan Ketua ISNU UB Nurul Badriyah.
Usai sesi foto bersama, ada sarasehan, dialog, rekomendasi sarasehan, dan tahtim.
Sebagai tambahan informasi, ISNU merupakan organisasi ilmuwan NU yang kemunculannya pada 19 November 1999 di Surabaya dan ditetapkan sebagai Badan Otonom NU pada Muktamar ke-32 NU di Makassar tahun 2010.
Keberadaan ISNU juga sebagai bentuk implementasi dari pasal 11, pasal 17, dan 18 Anggaran Rumah Tangga (ART) NU pada 1994.
Keanggotaan ISNU terbuka untuk seluruh sarjana NU atau orang yang dianggap berjasa kepada NU.
Kepengurusan ISNU juga berada di tingkat Pusat, Wilayah, Cabang/ Cabang Istimewa, dan Wakil Cabang.
ISNU UB pun menjadi salah satu dari cabang khusus dan turut memperingati Harlah ISNU ke-25 tahun. ***
Penulis: YAN