Banner Iklan

MTs Nurul Huda Ngajum Luncurkan Program Tahfidz, Kitab Kuning, dan Pengembangan Bahasa Berwawasan Internasional

Anis Hidayatie
07 Januari 2026 | 16.15 WIB Last Updated 2026-01-07T09:16:10Z

 

Dr Aris Musnandar, Direktur Program Bahasa Asing dan Pengembangan Hubungan international MTs Nurul Huda

MALANG | JATIMSATUNEWS.COM: MTs Nurul Huda resmi meluncurkan dua program unggulan sekaligus, yakni Program Tahfidz dan Pembelajaran Kitab Kuning serta Program Pengembangan Bahasa dan Hubungan Internasional, sebagai langkah strategis memperkuat mutu pendidikan berbasis keislaman dan globalisasi.

Peluncuran program tersebut digelar dalam bentuk seminar bertema “English Practice Improvement for Madrasah Teacher” yang menghadirkan Dr. Aris Musnandar sebagai narasumber utama. Kegiatan ini menjadi penanda komitmen MTs Nurul Huda dalam membangun madrasah yang adaptif terhadap tantangan global tanpa meninggalkan akar tradisi keilmuan Islam.

Dalam arahannya, Dr. Aris Musnandar, Wakil Direktur Pascasarjana Universitas Islam Raden Rahmat (UNIRA), menilai kedua program tersebut sebagai gagasan visioner. Menurutnya, integrasi penguatan tahfidz, kitab kuning, dan bahasa asing akan membentuk center of excellence di lingkungan MTs Nurul Huda.

“Ini ide yang sangat bagus dan strategis. Program ini tidak hanya menguatkan karakter keilmuan Islam, tetapi juga membuka cakrawala global bagi pendidik dan peserta didik,” ujar Dr. Aris.

Lebih lanjut, ia mengungkapkan bahwa MTs Nurul Huda ke depan akan menjalin kerja sama dengan sejumlah lembaga pendidikan di Singapura, Malaysia, serta beberapa negara lainnya. Kerja sama tersebut meliputi program short course dan studi banding internasional guna memperluas wawasan dan meningkatkan kompetensi bahasa asing.

Senada dengan hal tersebut, Kepala MTs Nurul Huda, Muhammad Rosyid, M.Pd, menyampaikan bahwa program ini diharapkan mampu memberikan pengalaman belajar yang lebih kontekstual, khususnya dalam praktik bahasa Inggris secara langsung.

“Melalui kerja sama internasional, guru dan peserta didik dapat memperoleh wawasan baru sekaligus praktik bahasa Inggris secara nyata,” jelasnya.


Moh. Syafii, M.PdI sebagai Direktur Program Tahfidz dan Pemebalajaran Kitab Kuning

Dalam struktur program, Dr. Aris Musnandar dipercaya sebagai Direktur Program Bahasa Asing dan Pengembangan Hubungan Internasional MTs Nurul Huda, sementara Moh. Syafii, M.PdI ditunjuk sebagai Direktur Program Tahfidz dan Pembelajaran Kitab Kuning.


Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • MTs Nurul Huda Ngajum Luncurkan Program Tahfidz, Kitab Kuning, dan Pengembangan Bahasa Berwawasan Internasional

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Apa yang Anda pikirkan?

Trending Now