Gema Khotmil Qur’an di MAN 2 Kota Malang: Mengetuk Pintu Langit, Menjemput Keberkahan di HAB ke-80 Kemenag RI
MALANG | JATIMSATUNEWS.COM: Mengawali tahun 2026 dengan nuansa religius dan penuh kekhusyukan, keluarga besar MAN 2 Kota Malang menggelar Khotmil Qur’an dalam rangka memperingati Hari Amal Bhakti (HAB) ke-80 Kementerian Agama Republik Indonesia. Kegiatan sakral ini dilaksanakan pada Jumat pagi (02/01/2026) bertempat di Ruang Multimedia Lantai 3 MAN 2 Kota Malang.
Sejak pagi hari, suasana khidmat terasa menyelimuti ruang kegiatan. Lantunan ayat-ayat suci Al-Qur’an menggema, menyatukan pimpinan madrasah, guru, dan tenaga kependidikan dalam satu niat: mengetuk pintu langit, memohon keberkahan, serta keselamatan bagi madrasah, bangsa, dan negara.
Khotmil Qur’an ini menjadi pembuka rangkaian peringatan HAB ke-80 Kemenag RI di MAN 2 Kota Malang. Selain sebagai wujud rasa syukur atas perjalanan panjang Kementerian Agama, kegiatan ini juga menjadi refleksi spiritual untuk memperkuat nilai keimanan, keikhlasan, dan pengabdian seluruh insan madrasah.
Kepala MAN 2 Kota Malang dalam kesempatan tersebut menyampaikan bahwa Khotmil Qur’an bukan sekadar seremoni, melainkan ikhtiar batin untuk menata langkah di awal tahun. Momentum HAB ke-80 diharapkan menjadi penguat komitmen seluruh civitas akademika dalam meningkatkan kualitas layanan pendidikan, profesionalitas, serta karakter religius peserta didik.
“Dengan doa dan khataman Al-Qur’an ini, kita berharap MAN 2 Kota Malang senantiasa diberi keberkahan, kemudahan dalam menjalankan amanah, serta mampu terus berkontribusi nyata bagi kemajuan pendidikan dan keagamaan,” ujarnya.
Rangkaian doa yang dipanjatkan juga ditujukan bagi kemajuan Kementerian Agama Republik Indonesia agar tetap menjadi institusi yang moderat, melayani, dan menjadi pilar penguat harmoni kehidupan beragama di Indonesia.
Kegiatan Khotmil Qur’an ini menjadi simbol bahwa awal tahun dan peringatan HAB bukan hanya dirayakan dengan seremoni, tetapi juga dengan penguatan spiritual, sejalan dengan semangat Kementerian Agama dalam membangun insan beriman, berilmu, dan berakhlak mulia. Ans




Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Apa yang Anda pikirkan?