Banner Iklan

Daur Ulang Limbah Minyak Jelantah dan Air Cucian Ikan Asin, Kelompok KKN 44 UPNVJT Hadirkan Solusi Ekonomi untuk Warga Kalisari

Anis Hidayatie
19 Juli 2025 | 13.23 WIB Last Updated 2025-07-19T06:23:44Z

 

Pelaksanaan daur ulang limbah minyak jelantah dan air cucian ikan asin oleh kelompok 44 dan warga RW 5 Kelurahan Kalisari

SURABAYA | JATIMSATUNEWS.COM - Dalam rangka mendukung program Sustainable Development Goals (SDGs), mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKN-T) Bela Negara SDGs dari UPN "Veteran" Jawa Timur melaksanakan inovasi pengolahan limbah menjadi produk yang bernilai ekonomi dan ramah lingkungan. Tepatnya pada hari Sabtu (12/7/2025) kegiatan ini dihadiri oleh Ibu-Ibu Kader Surabaya Hebat (KSH) di RW 05 Kelurahan Kalisari, Kecamatan Mulyorejo. Kegiatan ini merupakan bentuk nyata kontribusi mahasiswa dalam membangun kesadaran masyarakat terhadap pentingnya pengelolaan lingkungan yang berkelanjutan.

Salah satu kegiatan unggulan yang dilakukan adalah mengolah minyak jelantah menjadi lilin aromaterapi. Melalui proses sederhana dan bahan tambahan alami, limbah rumah tangga yang sebelumnya tidak terpakai kini disulap menjadi produk yang tidak hanya bermanfaat, tetapi juga memiliki potensi pasar yang tinggi.

Tak hanya itu, limbah air bekas cucian ikan asin yang selama ini dianggap mencemari lingkungan juga dimanfaatkan menjadi pupuk cair organik. Dengan metode fermentasi, air limbah tersebut diubah menjadi pupuk yang dapat digunakan untuk menyuburkan tanaman, sekaligus mengurangi pencemaran air dan bau tidak sedap.

Program ini tak hanya bertujuan untuk menumbuhkan jiwa kewirausahaan masyarakat, tetapi juga sebagai edukasi pentingnya pengelolaan limbah rumah tangga yang tepat. Dengan mengusung semangat Bela Negara, para mahasiswa berharap kegiatan ini dapat memberikan dampak positif bagi lingkungan dan ekonomi masyarakat sekitar.

Dana Rajasa selaku ketua KKN Kelompok 44 menyampaikan harapan dalam program kerja kali ini.

“Untuk program kerja kali ini diharapkan dapat menjadi dasar pengembangan ide untuk masyarakat khususnya di RW 5, sehingga mampu menjadi manfaat untuk jangka panjang bagi Kelurahan Kalisari, Kecamatan Mulyorejo, Surabaya,” ujarnya.

Kegiatan ini mendapat sambutan baik dari masyarakat setempat yang antusias mengikuti pelatihan dan praktik langsung dalam pengolahan limbah. Kedepannya diharapkan program ini mampu menjadi model yang dapat direplikasi di berbagai wilayah lain.



Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Daur Ulang Limbah Minyak Jelantah dan Air Cucian Ikan Asin, Kelompok KKN 44 UPNVJT Hadirkan Solusi Ekonomi untuk Warga Kalisari

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Apa yang Anda pikirkan?

Trending Now