Banner Iklan

Rekap Hasil Final Four Proliga 2025: Bhayangkara Presisi Akhirnya Menang atas Lavani, Popsivo Polwan Lolos Grand Final

Admin JSN
05 Mei 2025 | 11.31 WIB Last Updated 2025-05-05T08:01:36Z
Lavani pertama kali kalah dari Bhayangkara di Proliga 2025 putra tapi sudah amankan tiket grand final lebih dulu./Instagram @lavani.forever

SOLO | JATIMSATUNEWS.COM - Rekap hasil final four Proliga 2025 usai berakhir di Sritex Arena, Solo pada Minggu, 4 Mei 2025.

Jakarta Bhayangkara Presisi meraih kemenangan pertamanya atas Jakarta Lavani Livin Transmedia pada musim ini.

Mereka sebelumnya selalu kalah dalam tiga pertemuan di babak reguler dan pertemuan pertama di final four.

Namun, pada laga terakhir Kyle Russell dkk berhasil memetik kemenangan pertama atas Lavani.

Pada laga kategori putra ini, kedua tim sempat memainkan pemain asingnya masing-masing.

Bhayangkara dengan Kyle Russell dan Leonardo Leyva pada set pertama. Lavani dengan Renan Buiatti dan Taylor Sander sebagai pemain pengganti.

Tetapi, secara keseluruhan kedua tim bermain dengan semua pemain lokal di atas lapangan.

Hasilnya laga Lavani vs Bhayangkara berakhir 1-3 dengan skor per set 18-25, 25-12, 23-25, dan 19-25.

Kemenangan bagi Bhayangkara membuat mereka menjadi juara putaran kedua final four dan mendapat hadiah uang pembinaan Rp 60 juta.

Sebab, tim asuhan Reidel Toiran meraih tiga kemenangan di putaran kedua sedangkan Lavani dua kemenangan.

Walau demikian, secara klasemen keseluruhan, Lavani masih di puncak dengan total lima kemenangan berbanding empat kemenangan yang dimiliki Bhayangkara.

Kedua tim juga dipastikan lolos ke grand final Proliga 2025 sebelum laga ini dimulai. Maka, duel keduanya masih akan tersaji lagi di GOR Amongrogo, Yogyakarta.

Nasib sama juga dialami Jakarta Popsivo Polwan di kategori putri yang lolos grand final usai menang 3-0 atas Jakarta Pertamina Enduro.

Hasil ini membuat Popsivo Polwan juga meraih juara putaran kedua final four sekaligus menyusul Pertamina Enduro ke partai puncak.

Sedangkan, Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia gagal ke grand final karena nasibnya bergantung pada hasil laga tersebut.

Walau demikian, Megawati Hangestri Pertiwi dan kolega tetap akan berlaga di bronze final di GOR Amongrogo melawan Jakarta Electric PLN.

Berikut ini rekap hasil final four Proliga 2025 di Solo pada 1-4 Mei 2025.

Putri: Popsivo Polwan 1-3 Electric PLN (23-25, 21-25, 25-22, 20-25)
Putra: Lavani 3-2 Samator (21-25, 23-25, 25-23, 25-11, 15-13)
Putri: Pertamina Enduro 3-2 Petrokimia Pupuk (22-25, 20-25, 25-15, 25-22, 15-9)
Putra: Bhayangkara 3-0 Bank Sumsel Babel (25-21, 25-11, 25-22)
Putri: Petrokimia Pupuk 3-0 Electric PLN (26-24, 25-18, 25-20)
Putra: Bank Sumsel Babel 3-0 Samator (25-20, 25-21, 25-23)
Putri: Popsivo Polwan 3-0 Pertamina Enduro (25-19, 25-17, 26-24)
Putra: Lavani 1-3 Bhayangkara (18-25, 25-12, 23-25, 19-25).

Adapun jadwal grand final dan bronze final akan diselenggarakan pada 10-11 Mei 2025 di GOR Amongrogo, Yogyakarta.

Tim peringkat 1-2 di final four akan berlaga di grand final dan peringkat 3-4 akan bertanding di bronze final.

Pada kategori putra grand final Proliga 2025 menjadi partai ulang musim lalu yang dimenangkan Bhayangkara bersama Noumory Keita.

Sedangkan pada kategori putri, dua tim yang akan berlaga pada grand final musim ini justru merupakan tim yang bertanding di bronze final musim lalu. Saat itu, dimenangkan Popsivo yang juga diperkuat Madison Kingdon Rishel.

Menarik ditunggu, dua tim mana yang akan juara pada kategori putra dan putri pada Proliga 2025. ***

Penulis: YAN


Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Rekap Hasil Final Four Proliga 2025: Bhayangkara Presisi Akhirnya Menang atas Lavani, Popsivo Polwan Lolos Grand Final

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Apa yang Anda pikirkan?

Trending Now