Survey Kelompok 4 KKN-T MBKM UPN “Veteran” Jawa Timur ke Instansi Pendidikan

Admin JSN
15 Mei 2024 | 10.21 WIB Last Updated 2024-05-16T20:51:52Z
Caption: Dokumentasi Pribadi Kelompok 4
KKN-T skema desa SDG’s memiliki beberapa poin tujuan yang satu diantaranya adalah Pendidikan Desa Berkualitas. 


NGANJUK | JATIMSATUNEWS.COM : Mahasiswa Kelompok 4 KKN-T MBKM UPNVJT Melakukan Kunjungan ke Sekolah Dasar Negeri Musir Kidul Desa Musir Kidul, Kec. Rejoso, Kab. Nganjuk


Berdasarkan website Kementrian Desa, desa Musir Kidul memiliki skor SDG’s 45,84 dengan poin terendah diraih oleh Pendidikan Desa Berkualitas dengan skor 15,28. Dengan skor tersebut dapat dilihat bahwa kualitas pendidikan di Desa Musir Kidul cukup rendah sehingga pada Senin pagi, 25 Maret 2024 kelompok 04 KKN-T MBKM UPN “Veteran” Jawa Timur melakukan survey ke berbagai instansi pendidikan diantaranya TK Dharma Wanita I dan II, serta SD Negeri Musir Kidul.

Bertolak dari posko kelompok 4, survey diawali dengan melakukan kunjungan ke SD Negeri Musir Kidul yang disambut dengan hangat oleh plt. Kepala Sekolah Bapak Masidi serta jajaran guru sekolah SD Negeri Musir Kidul. Dalam kunjungan tersebut, Kelompok 4 melakukan diskusi dan tanya jawab mengenai keadaan sekolah SD Negeri Musir Kidul, seperti permasalahan apa saja yang dihadapi oleh sekolah sehingga selanjutnya Kelompok 4 akan menyesuaikan program kerja untuk dapat membantu mengatasi permasalahan di SD Negeri Musir Kidul. 

Bapak Masidi menjelaskan bahwa sekolah ini tidak memiliki kekosongan jabatan pada kepala sekolah dikarenakan kepala sekolah sebelumnya telah memasuki masa pensiun dan belum ada pengganti jabatan tersebut sehingga kini dilimpahkan kepada Bapak Masidi untuk menjadi plt. kepala sekolah SD Negeri Musir Kidul. Dalam kunjungan tersebut kelompok 4 mendapati permasalahan yaitu kurangnya tenaga pendidik yang bertugas pada sekolah tersebut sehingga kelompok berinisiatif untuk membantu proses belajar mengajar pada SD Negeri Musir Kidul. 

Selain itu, fasilitas sekolah juga sangat memprihatinkan seperti kamar mandi yang tidak layak dan air yang terkadang tidak keluar. Nantinya permasalahan mengenai fasilitas sekolah akan disampaikan kepada kepala desa untuk segera dibenahi agar menciptakan kondisi yang nyaman untuk siswa melakukan kegiatan di sekolah.

Setelah dari SD Negeri Musir Kidul, kelompok 4 melanjutkan survey dengan mengunjungi TK Dharma Wanita 1 yang terletak di Dusun Semen. Kondisi sekolahnya terawat dan juga tenaga pendidik mencukupi untuk melakukan proses belajar mengajar yang ideal. 

Di samping TK tersebut juga terdapat PAUD yang kondisinya kurang lebih sama dengan TK Dharma Wanita 1. Ibu Jumini, S. Pd selaku kepala sekolah TK Dharma Wanita 1 mengatakan bahwa para murid sangat antusias menyambut kedatangan kelompok 4 dan diharapkan dapat membawa perubahan signifikan mengenai kualitas pendidikan di Desa Musir Kidul.

Masih di Dusun Semen, kelompok 4 kembali melanjutkan survey dengan mengunjungi TK Dharma Wanita 2 yang lokasinya tidak terlalu jauh dari TK sebelumnya. Berbeda dengan TK Dharma Wanita 1, TK ini secara tempat pembelajaran sangat nyaman, tetapi kelompok 4 mendapati permasalahan yang sama dengan SD Negeri Musir Kidul yaitu kurangnya tenaga pendidik yakni hanya terdapat 2 termasuk kepala sekolah TK Dharma Wanita 2 itu sendiri. 

Ibu Sudarwati selaku kepala sekolah TK Dharma Wanita 2 menjelaskan bahwa pihaknya sedikit kesulitan dengan kurangnya tenaga pendidik dikarenakan harus mengajar dan melakukan kegiatan administrasi lainnya, belum lagi membuat kliping atau instrumen lainnya untuk menunjang proses mengajar muridnya.

Dari kegiatan survey yang dilakukan oleh kelompok 4, para tenaga pendidik menitipkan harapan besar agar mahasiswa KKN-T dapat membantu meningkatkan kualitas pendidikan di Desa Musir Kidul dan nantinya kelompok 4 akan mengadakan program kerja yang sesuai dengan permasalahan pada setiap instansi pendidikan di Desa Musir Kidul dan menjadikan pendidikan salah satu prioritas yang harus diperbaiki dalam mencapai tujuan skema Desa SDG’s
.
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Survey Kelompok 4 KKN-T MBKM UPN “Veteran” Jawa Timur ke Instansi Pendidikan

Trending Now